banner 728x250.
News  

Pimpinan Dayah Nurul Munawwarah Seuneubok Lapang Buka Acara Peringatan Maulid

IMG-20230113-WA0007
IMG-20230113-WA0005
IMG-20230113-WA0006
banner 728x250. banner 728x250.

ACEH TIMUR – Pimpinan Dayah Nurul Munawwarah Cabang Abu Kuta Krueng Gampong Seuneubok Lapang Tgk Nasir Membuka Acara Peringatan Perayaan Maulid Nabi Besar Muhammad Saw, 1444 Hijriah yang berlangsung, kamis 12/1/2023.

Berlangsungnya acara peringatan Maulid Nabi turut di hadiri dari berbagai lapisan masyarakat maupun komponen yang ada seperti tokoh agama, tokoh masyarakat, termasuk forum pimpinan kecamatan (Forkopincam) darul ihsan, serta para pimpinan Dayah di Aceh Timur.

Pimpinan Dayah Nurul Munawwarah Tgk Nasir dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan perayaan maulid nabi besar saw 1444 hijriah tahun 2023 kali ini bertemakan “Mari Kita Tingkatkan Ukhuwah Islamiah” dengan maksud adalah ” Mari Kita Tingkatkan Kecintaan Kepada Nabi Besar Muhammad Saw”.

Adapun dalam acara maulid ini diisikan tausiah oleh Abon Gaseh Sayang ( Tgk Muhammad Jamal) mengisahkan tentang makna wujud cinta kepada nabi besar muhammad Saw sekaligus rasa syukur kepada Allah Swt atas kelahiran Nabi Muhammad Saw. “Hari ini kita peringati kamis 12 januari 2023, di Dayah ini,” kata  Tgk Nasir dalam sambutannya.

“Kita harapkan juga anak-anak yang sedang menempuh pendidikan di dayah ini agar lebih bersemangat dalam mengecap ilmu syiar islam sehingga menjadi bekal dunia dan akhirat dikemudian hari,” ucapnya.

“Kami sebagai pengurus Dayah Nurul Munawwarah tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan berbagai pihak yang telah membantu baik segi tenaga pikiran maupun lainnya dalam hal peringatan maulid nabi besar muhammad saw, semoga apa yang telah disumbangkan menjadi amal dan pahala,” menutup sambutannya. (TS)