Biatan, Global-satu.com – Penutupan Turnamen Bola Voli dalama rangkaian acara HUT Biatan Lempake ke 59, Ketua Komisi II DPRD Berau, Andi Amir Hamsyah mengajak masyarakat kampung biatan lempake untuk terus gairahkan masyarakat Berolahraga.
Ketua Komisi II DPRD Berau dari Fraksi Golkar itu secara simbolis memberikan hadiah kepada para tim juara satu, yakni tim Bumi Jaya Club dari kategori Putra dan Tim Indomaret dari kategori putri.
“Alhamdulillah kita sangat mengapresiasi kerja seluruh Tim pelaksana dan seluruh peserta yang mampu melaksanakan pertandingan dengan menjunjung tinggi sportivitas” Ucapnya Sabtu, (25/11/2023).
Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi hiburan dan ajang silaturrahmi masyarakat kampung, untuk dapat saling menjaga keakraban antar sesama baik dari peserta serta penonton yang hadir dengan antusias.
“Disamping itu kita dapat menggairahkan masyarakat untuk berolah raga atau melakukan upaya memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat, khususnya kampung biatan, sehingga semakin bugar dan sehat” Tuturnya
Melihat Animo yang luar biasa Andi Amir juga mengharapkan kedepannya kegiatan tournament ini dapat diselenggarakan kembali dengan persiapan yang lebih baik lagi sebab turnamen ini juga berdampak positif terhadap UMKM disekitarnya.
“Ini menjadi pengungkit ekonomi warga kampung biatan, serta juga disamping itu kita juga memantau potensi dan talenta atlet bola Voli di daerah perkampungan” Ujarnya
Ikoey/Rdk/Adv