banner 728x250.

Ichsan Ungkap Pembangunan Puskesmas Kelurahan Bugis Tidak Sesuai Target

banner 728x250. banner 728x250.

TANJUNG REDEB – Sekretaris Komisi III DPRD Berau, M Ichsan Rapi menyoroti pembangunan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Bugis yang tidak sesuai target.

Dari pernyataan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait optimis bahwa pengerjaan bakal rampung pada Desember ini. Namun, dari pengamatan Legislator Gerindra itu, mengatakan, tidak akan selesai tepat waktu.

“Jika ada pernyataan progresnya sudah mencapai 70 persen itu tidak benar. Kalau kita lihat dari konstruksi bangunannya saja, itu baru 35 persen,” jelasnya, Jumat (2/12/2023).

Lebih lanjut, tegasnya, sekalipun pengerjaan itu dikejar, tentunya tidak akan sempat. Sebab, dari perhitungan yang ada mesti melihat kesiapan betonnya sendiri.

“Kalau umur beton itu belum siap tidak bisa dipaksa. Tentunya jika belum siap tidak akan bisa ke tahap selanjutnya,” paparnya.

Belum lagi, dari perencanaan yang ada, dijelaskan Ichsan Rapi, terdapat beberapa ruangan tambahan dan akan dijadikan dua lantai. Maka dari itu, dengan sisa waktu yang ada kemungkinan besar tidak akan sempat mengejar pembangunan Puskesmas Bugis.

Ia berharap, pembangunan Puskesmas bisa lebih di fokuskan lagi, sebab, dari penilainya sendiri pengerjaan yang ada belum maksimal.

“Pastinya saat ini pembangunan akan memakan waktu yang lama, tentu masalah ini, kalau pun didenda dan ada tambahan waktu sekitar 50 hari tidak akan sempat dikejar. Karena, sampai tahap terakhir pun masih lama,” tandasnya. (yus/adv).