banner 728x250.

Walaupun Telat, Pencairan Bonus oleh Dispora Harus Tetap diapresiasi

banner 728x250. banner 728x250.

TANJUNG REDEB – Cairnya bonus para atlet di Kabupaten Berau, membawa angin segar bagi dunia olahraga di Bumi Batiwakkal.
Anggota Komisi III DPRD Berau, Sakirman pun memberikan apresiasi. Meski terbilang cukup terlambat,

Sakirman tetap mengacungi jempol kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau, yang telah menyerahkan bonus tersebut.

Ia menilai, penyerahan bonus itu, tentunya memberikan semangat baru bagi para atlet agar terus meningkatkan prestasinya.

“Dengan carinya bonus setidaknya memberikan kesejahteraan bagi mereka. Tentunya ini hal yang di tunggu-tunggu mereka,” katanya, Jumat (1/12/2023).

Realisasi anggaran untuk bonus atlet dari Pemkab Berau, diantaranya kepada para atlet, pelatih dan official senilai Rp 31,7 miliar kepada 1.106 atlet.

Adapun rinciannya, Porprov Kaltim VII tahun 2022 sebanyak 996 orang, Popda Kaltim XVI tahun 2022 sebanyak 80 orang, Sea Games XXII Kamboja Tahun 2023 sebanyak 1 orang dan Porprov Korpri Kaltim VI tahun 2022 sebanyak 29 orang.

Meskipun pencairan tersebut terbilang cukup lambat, lanjut Sakirman, namun diharapkan bisa mendorong para atlet itu, mencetak prestasi untuk mengharumkan nama Bumi Batiwakkal lebih baik lagi.

“Walaupun terlambat, tapi saya tetap mengapresiasi. Mudahan bisa mendorong para atlet untuk lebih meningkatkan prestasinya,” tuturnya.

Kendati demikian, ia mengingatkan, ke depan persoalan pencairan bonus atlet ini bisa dievaluasi lagi. Tentunya, pemerintah tidak akan berlama-lama dalam pengurusan pencairan bonus atlet nantinya.

“Harus jadi bahan pertimbangan, jadi kedepannya tidak terjadi lagi keterlambatan seperti ini. Jangan tunggu berlarut-larut, karena itu hak mereka,” tandasnya. (yus/adv)