banner 728x250.

Ribuan Warga Berau Memadati Lapangan GOR Pemuda Tanjung Redeb

banner 728x250. banner 728x250.

Tanjung Redeb, Global-satu.com – Suasana meriah menyelimuti Lapangan GOR Pemuda Tanjung Redeb, ketika ribuan masyarakat membanjiri tempat tersebut untuk merayakan puncak acara helatan DPD Gibran Center Kabupaten Berau pada Sabtu (10/02/2024)malam.

Rangkaian acara dimulai dengan jalan sehat pada Jumat (9/2) pagi, dilanjutkan dengan hiburan seni jaranan pada Sabtu siang, dan ditutup dengan penampilan dua artis Ibukota, Aan Sema dan Soibah, pada malam harinya. Antusiasme masyarakat terlihat jelas sejak hari pertama gelaran acara oleh DPD Gibran Center Berau.

Lapangan di tengah Kota Tanjung Redeb itu seolah menjadi pusat perhatian bagi masyarakat Berau, yang memadati tempat tersebut sejak Sabtu siang. Selain penampilan artis Ibukota, empat sedekah utama termasuk umroh juga diberikan kepada masyarakat, terutama bagi mereka yang telah mengikuti sejak hari pertama acara, yaitu jalan sehat. Ratusan sedekah telah dibagikan pada Jumat siang sebelumnya.

Ketua DPD Gibran Center Berau, Hari Siswanto, menjelaskan bahwa Gibran Center merupakan organisasi sosial kemasyarakatan yang hadir di Berau.

“Tujuan utamanya yakni kita ingin memberikan beasiswa gratis kepada mahasiswa Berau dan memajukan UMKM lokal, Program-program seperti sedekah Jumat juga menjadi bagian dari upaya kami untuk membantu masyarakat Berau” Ucapnya.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu yang akan datang, serta bersama – sama menjaga kondusifitas jelang hari pemilihan” Pintanya

Pesan yang sama juga disampaikan oleh Pembina DPD Gibran Center Berau, Ahmad Najib Fathoni, yang mengingatkan agar perbedaan pilihan tidak boleh menjadi alasan untuk memecah belah persatuan masyarakat Berau.

Dengan semangat persatuan dan kesatuan, masyarakat Berau diharapkan dapat menghadapi masa depan yang lebih baik dan menjaga kondisi yang kondusif di Kabupaten ini.

 

Ikoey/Rdk/adv