Samarinda,Global-Satu.com – Ramadan telah tiba, berbagai Pasar Ramadan yang menjajakan aneka ragam makanan untuk berbuka puasa selalu menjadi tempat yang ramai dikunjungi oleh masyarakat, seperti di Samarinda ada beberapa tempat menurut tim Global-satu yang dijadikan pusat pasar ramadhan seperti Kadrie Oening, Taman Bebaya, juga Gor Segiri, dan Islamic Center.
Islamic Center menjadi salah satu tempat pasar Ramadan yang memiliki lokasi ikonik Islamic Center Samarinda yang memiliki lokasi ikonik di Kalimantan Timur yang menjajakan aneka ragam makanan untuk berbuka puasa, dan sangat ramai dan penuh oleh pengunjung.
Bagaimana tidak, Pasar Ramadan di Islamic Center menyediakan beberapa tenant yang menjual berbagai produk mulai dari makanan ringan, makanan berat, baju hingga aksesoris muslim, sehingga terasa lengkap.
Apalagi pada sore hari menjelang berbuka puasa, para pengunjung dapat menikmati sore hari dengan pemandangan Masjid Islamic Center, begitu juga dengan yang lagi bersama keluarga atau anak-anak, mereka dapat bermain layangan, kejar-kejaran, dan atau sekedar berbelanja untuk menunggu waktu berbuka tiba.
Begitu waktu berbuka puasa tiba, para pengunjung bisa langsung melaksanakan ibadah salat magrib di Masjid Islamic Center, ataupun menikmati makanan atau bekal dari rumah, sambil duduk menikmati pemandangan Islamic Center yang dihiasi lampu malam. Menjadikan suasana masjid yang tentram dan adem menjadikan sebagai tempat berbuka puasa yang tepat.
Pasar Ramadan yang diselenggarakan oleh IM3 ini, tidak hanya menyediakan tenant untuk UMKM menjajakan produk mereka, tetapi juga menyediakan gelaran lomba seperti Fashion Show, busana muslim, bagarakan sahur, dan mewarnai bagi anak-anak. (Alexa/Rdk)