banner 728x250. banner 728x250. banner 728x250.

KPU Berau Terima Pendaftaran Madri Pani dan Agus Wahyudi, Persiapkan Tahapan Selanjutnya

banner 728x250. banner 728x250.

 

TANJUNG REDEB, Global-Satu.Com – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Berau, Madri Pani (MP) dan Agus Wahyudi (AW), dengan mantap melangkah ke tahap berikutnya dalam Pilkada Berau. Setelah sukses mendeklarasikan diri, mereka resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Berau sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati untuk periode 2024-2029 pada Kamis (29/8/2024) pukul 11.00 WITA.

Untuk itu, Enam partai politik besar turut mengusung pasangan tersebut, menambah kekuatan dan keyakinan mereka dalam menghadapi Pilkada mendatang.

Dalam sambutannya setelah pendaftaran, Madri Pani mengungkapkan rasa syukurnya kepada Tuhan dan berterima kasih kepada seluruh masyarakat Berau atas dukungan yang telah diberikan.

“Dukungan masyarakat adalah kekuatan terbesar kami. Tanpa mereka, kami bukan siapa-siapa,” ujar Madri Pani.

Demikian, Ia juga mengajak media untuk berperan aktif dalam menciptakan suasana Pilkada yang kondusif dengan menyajikan berita-berita positif. Madri berharap media terus memberikan berita-berita yang positif, yang menghidupkan suasana Pilkada ke depan agar berlangsung aman dan damai.

Madri Pani juga menyampaikan apresiasi mendalam kepada Agus Wahyudi, yang telah setia mendampinginya sepanjang proses ini. Ia sangat berterima kasih kepada Agus Wahyudi atas kerja sama dan dedikasinya. Madri harap, dengan kebersamaan dan komunikasi yang baik, dapat membawa perubahan positif bagi Berau.

“Semua berkas sudah diverifikasi dengan baik, dan kami mematuhi seluruh peraturan yang ada. Jika ada masalah, tentu tidak akan ada penandatanganan berkas diterima,” tegasnya.

Sementara Calon Wakil Bupati Berau, Agus Wahyudi, menyampaikan harapan besarnya untuk Pilkada mendatang setelah secara resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Berau. Dalam pernyataannya, Agus mengajak masyarakat Berau untuk mendukung dan mendoakan agar dirinya dapat lolos dalam tahap verifikasi dan ditetapkan sebagai calon resmi.

“Hari ini kami sudah resmi mendaftar sebagai bakal calon di KPU Berau. Kami memohon doa dari seluruh masyarakat agar kami lolos verifikasi dan diumumkan sebagai calon resmi, sehingga kami siap bertarung di Pilkada nanti,” kata Agus Wahyudi.

Agus juga menekankan pentingnya penyelenggaraan Pilkada yang aman dan damai. Ia berharap seluruh proses Pilkada dapat berlangsung dengan suasana yang kondusif dan harmonis. Agus berharap Pilkada Berau akan berlangsung damai dan sejuk. Dengan adanya partisipasi dan dukungan penuh dari masyarakat agar Pilkada tersebut bisa berjalan dengan baik

Disamping itu, Ketua KPU Berau, Budi Harianto, mengonfirmasi bahwa pendaftaran pasangan bakal calon MP-AW telah resmi diterima. Menurut Budi, seluruh dokumen pencalonan yang diajukan telah memenuhi persyaratan yang ditetapkan.

“Kami telah memverifikasi dokumen mereka, termasuk persetujuan dari partai pengusung. Semua berkas telah lengkap dan memenuhi syarat,” papar Budi.

Setelah proses verifikasi dokumen, KPU Berau akan melanjutkan ke tahap berikutnya, yaitu pemeriksaan kesehatan bagi para bakal calon. Pemeriksaan tersebut dilakukan untuk memastikan bahwa calon yang terpilih mampu menjalankan tugas pemerintahan dengan baik. Budi juga menegaskan bahwa KPU Berau masih membuka pendaftaran hingga pukul 23:59 WITA malam.

“Kami siap menerima bakal calon lain yang ingin mendaftar hingga batas waktu yang telah ditentukan,” imbuhnya.

Dalam suasana pendaftaran yang kian mendekati batas akhir, KPU Berau tetap memastikan semua proses berjalan sesuai aturan. Budi berkomitmen untuk menjaga transparansi dan keadilan selama proses pendaftaran tersebut.

Dengan pendaftaran yang diterima, pasangan MP-AW kini menanti pengumuman resmi dan tahapan Pilkada berikutnya dengan penuh optimisme. Mereka berharap bisa melanjutkan langkah mereka untuk membawa perubahan positif bagi masyarakat Berau.

Nada/Rdk