TANJUNG REDEB, Global-Satu.Com – Dalam upaya meningkatkan akses air bersih, Perumda Air Minum Batiwakkal Berau, di bawah kepemimpinan Direktur Saipul Rahman, mengumumkan pembukaan kembali pendaftaran Sambungan Rumah (SR) baru.
Langkah ini diambil menjelang pergantian tahun sebagai bagian dari strategi untuk mencapai target pemasangan SR yang lebih tinggi.
Saipul Rahman menjelaskan bahwa untuk mempermudah masyarakat yang ingin menjadi pelanggan baru, Perumda Air Minum Batiwakkal mengurangi sejumlah persyaratan pendaftaran. Selain itu, sistem pembayaran cicilan 4 kali juga diimplementasikan untuk memudahkan masyarakat dalam membayar sambungan air.
“Kami ingin memberikan kesempatan kepada masyarakat yang belum memiliki sambungan air bersih untuk mendaftar dengan lebih mudah. Dengan mengurangi syarat dan memberikan opsi cicilan, kami berharap lebih banyak warga yang dapat mengakses layanan ini,” ungkap Saipul, Selasa (10/9/2024).
Sejak tiga bulan terakhir, terlihat adanya lonjakan jumlah pendaftar untuk SR baru. Melihat perkembangan tersebut, Perumda Air Minum Batiwakkal optimis bahwa target pemasangan SR pada tahun 2024 dapat tercapai.
“Kami terus berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat dan memberikan pelayanan terbaik,” paparnya.
Inisiatif ini diharapkan dapat membantu warga Berau dalam mendapatkan akses yang lebih baik terhadap layanan air bersih, serta mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Nada/Rdk/Adv